FMI 2019 Conference

Pengaruh Motivasi, Perilaku Belajar, Status Sosial Ekonomi Orang Tua, Lingkungan Kampus, dan Aktivitas Dalam Kegiatan Kampus Terhadap Prestasi Akademik (Studi Pada Para Mahasiswa Perguruan Tinggi di Purwokerto)
Muliawan Hamdani

STIE Bank BPD Jateng


Abstract

Masa depan yang baik harus digapai karena masa depan yang baik ini merupakan bentuk mobilitas atau eskalasi sosial bagi setiap pribadi. Salah satu cara yang paling mungkin untuk mewujudkannya adalah melalui jalur pendidikan. Sebagaimana yang telah disampaikan oleh Poerwati (2010), pendidikan merupakan suatu faktor yang besar peranannya bagi kehidupan bangsa karena ia bisa mendorong dan menentukan maju atau mundurnya proses pembangunan bangsa dalam segala bidang. Perguruan tinggi merupakan lembaga pendidikan yang diharapkan mampu mendewasakan para pesertanya. Oleh sebab itulah, tanpa harus diminta secara langsung, para mahasiswa diminta untuk bisa memacu diri guna mengikuti kegiatan perkuliahan secara baik, menyelesaikan setiap tugas secara tuntas, meluaskan wawasan keilmuan dengan membaca berbagai literatur penunjang, menampilkan kepedulian sosial yang baik, serta meningkatkan kualitas diri melalui berbagai kegiatan yang berguna. Analisis regresi berganda diterapkan untuk memastikan seberapa besar pengaruh variabel independen, yaitu Motivasi (X1), Perilaku Belajar (X2), Status Sosial Ekonomi Orang Tua (X3), Lingkungan Kampus (X4), dan Aktivitas Dalam Kegiatan Kampus (X5) terhadap variabel terikat yakni Prestasi Akademik (Y).

Keywords: perilaku belajar, status sosial ekonomi, lingkungan kampus, aktivitas dalam kegiatan, presentasi aka

Topic: Manajemen Sumber Daya Manusia

Link: https://ifory.id/abstract-plain/3FRhbAnfExZt

Web Format | Corresponding Author (Muliawan Hamdani)