SEMNAS 2019 Conference

Pengendalian Intern Kas, Kesesuaian Kompensasi Dan Moralitas Individu Terhadap Kecendrungan Kecurangan Akuntansi (Fraud) Pada Lpd Kecamatan Tabanan
Putu Dian Pradnyanitasari; Ni Made Intan Priliandani; I Ketut Puja Wirya Sanjaya

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Warmadewa


Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pengendalian intern kas, kesesuaian kompensasi, dan moralitas individu pada kecendrungan kecurangan akuntansi (fraud) pada LPD Kecamatan Tabanan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dan menggunakan 36 responden yang bekerja pada LPD Kabupaten Tabanan. Penentuan sampel menggunakan purposive sampling yaitu teknik pengambilan sampel dengan kriteria tertentu. Untuk menjawab hipotesis, penelitian ini menggunakan alat analisis yaitu regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengendalian internal kas, kesesuaian kompensasi dan moralitas individu berpengaruh negative terhadap kecenderungan kecurangan akuntansi (fraud). Oleh karena itu, diharapkan LPD di Kecamatan Tabanan sebaiknya lebih mengatur pengendalian internal agar semakin terkendali. LPD di Kecamatan Tabanan juga sebaiknya memberikan kompensasi yang sesuai dengan hasil kerja karyawan sehingga kecurangan akuntansi semakin menurun. Terakhir LPD di Kecamatan Tabanan sebaiknya menerapkan moralitas kepada seluruh pengelola LPD. Penelitian selanjutnya dapat menambahkan variabel independen lainnya serta memperluas sampel penelitian agar hasil penelitian lebih beragam.

Keywords: Pengendalian Intern Kas, Kesesuaian Kompensasi, Moralitas Individu, Kecendrungan Kecurangan Akuntansi

Topic: Penataan Lingkungan Kawasan Bisnis

Link: https://ifory.id/abstract-plain/74ktgPQcUTCq

Web Format | Corresponding Author (Wirianta Wirianta)