SNIPS 2017 Conference

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN KOMIK FISIKA BERGAMBAR PADA MATERI GELOMBANG MENGGUNAKAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL)
Wahyudi, I Made Astra, Yetty Supriyati

Universitas negeri jakarta


Abstract

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN KOMIK FISIKA BERGAMBAR PADA MATERI GELOMBANG MENGGUNAKAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) Wahyudia) , I Made Astrab), Yetty Supriyatic) Prodi Pendidikan Fisika Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Negeri Jakarta Jalan Rawamangun Muka, Jakarta 13220 Email: a)wahyudi133225@gmail.com b)madeastra@unj.ac.id c)yetti@unj.ac.id Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan komik fisika bergambar menggunakan contextual teaching and learning (ctl). Komik fisika bergambar merupakan sebuah komik yang menggunakan pendekatan kontekstual dengan menekankan tujuh komponen utama dalam penyajian sebuah materi dalam sebuah komik. Materi pembelajaran sekolah yang dijadikan cerita dalam komik adalah fenomena gelombang. Metode pengembangan yang diterapkan adalah model pengembangan ADDIE. Komik fisika bergambar yang sudah melalui tahap validasi diimplementasikan disemkolah dan untuk umum. Hasil penelitian ini berupa komik fisika bergambar dalam bentuk buku komik. Kata-kata kunci : Komik Fisika, Gelombang, Contextual Teaching And Learning

Keywords: Komik fisika, Gelombang, Contextual teaching and learning

Topic: Pembelajaran (EDU)

Link: https://ifory.id/abstract-plain/Dg894ZqjwRyz

Web Format | Corresponding Author (Wahyudi -)