SNIPS 2015 Conference

Pengembangan Sistem Pendingin Termoakustik menggunakan Stack Berpori Acak terbuat dari Logam
Wahyu Nur Achmadin, Haris S Dyatmika, Prastowo Murti, Ikhsan Setiawan, dan Agung Bambang Setio Utomo

Jurusan Fisika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Gadjah Mada
Sekip Utara BLS 21 Yogyakarta 55281, Indonesia
wahyu.achmadin[at]gmail.com


Abstract

Pada penelitian ini telah dilakukan eksperimen pengembangan kinerja mesin pendingin termoakustik. Pada penelitian ini, resonator pipa silinder PVC berdiameter 5,5 cm sepanjang 80 cm dirangkai menjadi sebuah mesin pendingin termoakustik dengan sumber pembangkit bunyi loudspeaker dan stack berpori acak yang terbuat dari kawat kasa baja antikarat (mesh stainless steel). Hasil yang diperoleh adalah pengaruh daya pendinginan pada penggunaan stack acak kawat kasa baja antikarat dalam tabung resonator, daya dari bunyi yang digunakan, dan hot heat exchanger yang digunakan sebagai penyerap kalor. Diharapkan dapat terujudnya sebuah sistem pendingin termoakustik yang menggunakan stack acak kawat kasa logam, hot heat exchanger dan daya yang digunakan secara optimal. dengan demikian, akan diperoleh informasi terkait pengaruh terhadap mesin pendingin termoakustik

Keywords: mesh, stainless steel, dan termoakustik

Topic: Energi (ENG)

Link: https://ifory.id/abstract-plain/RhKPy6gQFH9c

Web Format | Corresponding Author (Wahyu Nur Achmadin)