SNIPS 2017 Conference

Profil Kemampuan Kognitif Siswa SMA Kelas X Dalam Pembelajaran Fisika Menggunakan Teknik Representasi Eksternal Pada Materi Hukum Newton Tentang Gerak
Sapto Hermawan a), Parlindungan Sinaga b), Hikmat c)

Departemen Pendidikan Fisika,
Program Studi Pendidikan Fisika,
Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, Universitas Pendidikan Indonesia,
Jl. Dr. Setiabudhi No. 229 Bandung, Indonesia, 40154

a) sapto.hermawan[at]student.upi.edu (corresponding author)
b) psinaga[at]upi.edu
c) hikmat[at]upi.edu


Abstract

Representasi Eksternal merupakan sebuah teknik pembelajaran yang diterapkan ketika menyampaikan pokok materi ajar kepada peserta didik dengan menggunakan berbagai modus representasi. Modus representasi tersebut terdiri dari, representasi verbal, gambar, diagram, grafik, dan matematis. Penggunaanya disesuaikan dengan tujuan pembelajaran dan indikator capaian, serta berpedoman pada kompetensi dasar materi Hukum Newton tentang gerak. Tujuan dilakukan penelitian ini untuk melatih dan meningkatkan kemampuan kognitif peserta didik pada ranah C1 (mengingat), C2 (memahami), C3 (menerapkan), dan C4 (menganalisis) dalam pembelajaran Fisika. Metode penelitian yang digunakan adalah Quasi Eksperiment dengan desain non equivalent control group design. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X di salah satu SMA kabupaten Bandung Barat sebanyak 30 siswa kelas eksperimen dan 30 siswa kelas kontrol. Pengukuran kemampuan kognitif menggunakan intrumen pilihan ganda pada pre-test dan post-test. Analisis untuk melihat peningkatan kemampuan kognitif peserta didik menggunakan analisis gain ternormalisasi. Hasil penelitian yang diperoleh bahwa peserta didik kelas eksperimen telah mengalami peningkatan dalam kategori sedang dengan nilai =0,327, dan peserta didik pada kelas kontrol juga mengalami peningkatan dalam kategori sedang dengan nilai =0,417 dari setiap kemampuan ranah kognitif yang dilatihkan.

Keywords: Kata-kata kunci: Profil kemampuan kognitif, teknik representasi eksternal, hukum newton gerak lurus

Topic: Pembelajaran (EDU)

Link: https://ifory.id/abstract-plain/ZT6KGjLaCp7e

Web Format | Corresponding Author (Sapto Hermawan)