SKF 2015 Conference

PENGARUH PEMBELAJARAN ACTIVE LEARNING DENGAN TIPE BELAJAR GUIDED NOTE TAKING TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH FISIKA
Rudi Haryadi

Jurusan Pendidikan Fisika, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Serang-Banten


Abstract

Pemecahan masalah merupakan salah satu kegiatan fisika yang dianggap penting, baik oleh guru maupun siswa, melalui pembelajaran Active learning ini diharapkan dapat menumbuhkan minat dan motivasi belajar siswa serta memberikan kesempatan yang besar kepada siswa untuk belajar secara aktif, sehingga diharapkan adanya peningkatan hasil belajar siswa ke arah yang lebih baik, dan siswa akan terus merasakan manfaatnya. Dengan penggunaan tipe belajar Guided note taking dalam belajar fisika, tentunya diharapkan akan memberikan motivasi pada siswa, bahwa belajar fisika memiliki manfaat dan kegunaan yang sangat besar dalam kehidupan sehari-hari. Penelitian ini menggunakan desain kelompok kontrol pretes-postes (pretest-posttest control group design). Populasi penelitian ini yaitu siswa kelas VIII SMP yang ada di Kota Serang. Sampel akan diambil dua kelas secara acak dengan menggunakan teknik cluster random sampling. Satu kelas sebagai kelompok eksperimen dan satu kelas lainnya sebagai kelompok kontrol. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu berupa tes kemampuan pemecahan masalah. Tes yang digunakan berbentuk uraian, hal ini dimaksudkan agar langkah dan cara berpikir siswa dalam menyelesaikan soal dapat lebih tergambar dengan jelas. Hasil yang diperoleh adalah nilai fisika setelah diterapkan pembelajaran Pendekatan active learning dengan tipe strategi belajar guided note taking rata-ratanya 63,61, sedangkan pada kelas kontrol rata-ratanya 56,75. Berdasarkan uji perbedaan dua rata-rata dengan uji t diperoleh t hitung (2,6220) > ttabel (1,6682) maka H0 ditolak. Berdasarkan hasil dapat disimpulkan, bahwa pada aspek kognitif hasil belajar siswa pada kelas eksperimen lebih baik dari kelas kontrol. Sehingga dalam hal ini hipotesis diterima, yaitu dengan menggunakan pembelajaran active learning dengan tipe strategi belajar guided note taking berpengaruh terhadap pemecahan masalah fisika siswa. Oleh sebab itu penggunaan active learning dengan tipe strategi belajar guided note taking ini dapat diterapkan dalam proses belajar dan pembelajaran.

Keywords: Active learning, Guided note taking, Pemecahan Masalah Fisika.

Topic: Physics

Link: https://ifory.id/abstract-plain/fu3PDWjkq8wL

Web Format | Corresponding Author (Rudi Haryadi)

PDF (1,583 kB)