�BALLOON POWERED CAR� SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN IPA BERBASIS STEM (SCIENCE, TECHNOLOGY, ENGINEERING, DAN MATHEMATICS)
Irma Rahma Suwarma, S.Si, M.Pd, PhD, Puji Astuti, S.Pd, Endah Nur Endah, S.Si
Universitas pendidikan Indonesia
Abstract
Penelitian ini merupakan bagian dari implementasi pertama pendidikan STEM dalam rancangan pembelajaran formal pada tingkat sekolah menengah pertama di Indonesia. Siswa diminta merancang mobil bertenaga balon (balloon-powered car) sebagai media untuk memahami konsep gerak lurus beraturan dalam pembelajaran IPA. Sampel dari penelitian ini adalah 30 orang siswa sekolah menengah pertama. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran berbasis STEM ini mampu meningkatkan motivasi dan memberikan pengalaman dalam proses engineering (rekayasa). Selain itu, pembelajaran ini mampu meningkatkan prestasi siswa dalam ujian akhir sekolah.
Keywords: STEM, balloon-powered car, motivasi, prestasi
Topic: Pembelajaran (EDU)
Link: https://ifory.id/abstract-plain/tA2LzVHWJfCv