SIM-2 2019 Conference

Penerapan Arsitektur Kontemporer Pada Pusat Seni dan Budaya di Jawa Barat
Ilham Alamanda Nugraha Putra(a*), Ratih Budiarti(b*), Retna Ayu Puspatarini(c*)

a) Mahasiswa Program Studi Arsitektur, Fakultas Teknik Sipil dan perencanaan, Universitas Trisakti, Jakarta
*ilhamalamanda25[at]gmail.com
b) Dosen Program Studi Arsitektur, Fakultas Teknik Sipil dan perencanaan, Universitas Trisakti, Jakarta
*rth.budiarti[at]yahoo.com
c) Dosen Program Studi Arsitektur, Fakultas Teknik Sipil dan perencanaan, Universitas Trisakti, Jakarta
*retna.ap[at]trisakti.ac.id


Abstract

Perancangan pusat seni dan budaya di Jawa Barat dilatar belakangi oleh kekayaan seni budaya yang unik dan beragam di Provinsi Jawa Barat sebagai hasil dari kreativitas masyarakatnya. Hal ini membuktikan bahwa dibutuhkanya suatu tempat (bangunan) yang dapat menampung kegiatan seni dan budaya masyarakat Jawa Barat. Adapun beberapa prinsip yang dapat dijadikan dasar pemikiran dalam perancangan pusat seni dan budaya Jawa Barat ialah dengan mengangkat gagasan lokal Jawa Barat yang mendalam menyangkut filosofi dalam ruang, massa, dan bentuk, serta mencerminkan wujud antara tradisional dan modern pada bangunan. Dengan demikian desain tidak hanya memperlihatkan gagasan modern saat kini namun juga semangat kearifan lokal, sehingga tercipta kesinambungan antara pastpresent-future. Perancangan ini juga diharapkan dapat mempresentasikan identitas atau karakter tempat itu sendiri. Maka dari itu penelitian ini dibuat untuk mengetahui penerapan arsitektur Kontemporer pada bangunan WJACC (West Java Art and Cultural Centre) dan ditulis dengan metode penelitian kualitatif dengan penyajian tulisan secara deskriptif. Penelitian ini diharapkan dapat mendukung dasar pemikiran perancangan, dengan menciptakan bangunan yang dapat menggambarkan semangat perkembangan zaman dengan bentuk desain yang inovatif, kreatif dan juga futuristik namun tetap memperhatikan filosofi lokal Jawa Barat seperti pola pemukiman sunda yang terdapat unsur lemah (tanah) dan juga cai (air) serta penerapan unsur bambu yang dapat menjadi ikon ataupun landmark kebanggaan masyarakat Jawa Barat.

Keywords: Pusat seni budaya; kontemporer; kearifan lokal

Topic: Penerapan Konsep Desain pada Rancangan Lingkungan Terbangun

Link: https://ifory.id/abstract-plain/wcJNQk4LDa2B

Web Format | Corresponding Author (Ilham Alamanda Nugraha Putra)