Indonesia Conference Directory


<< Back

Animated Video (Video Teranimasi) sebagai Media Pembelajaran Fisika SMA Materi Fluida
Silka Abyadati* , Sentot Kusairi, Sumarjono

Universitas Negeri Malang
*silkaabyadati[at]yahoo.com


Abstract

Animated Video (Video Teranimasi) digunakan sebagai media pembelajaran Fisika yang membantu penjelasan konsep abstrak dari materi Fluida. Produk Animated Video merupakan tayangan video kehidupan sehari-hari yang dilengkapi dengan animasi, teks dan narasi suara berbahasa Indonesia. Pengembangan produk dilakukan melalui proses: 1) Studi pendahuluan; 2) Perancangan draft produk pengembangan; 3) Pengembangan produk; 4) Uji coba terbatas; dan 5) Revisi produk akhir. Pengembangan produk Animated Video memanfaatkan software komputer Camtasia, SwishMax, dan Adobe Flash. Dari hasil validasi media didapatkan data kuantitatif 3,3 dan validasi materi didapatkan data kuantitatif 3,8. Hal ini menunjukkan bahwa Animated Video termasuk dalam kategori baik dan layak. Berdasarkan data kualitatif, produk telah direvisi berdasar saran dan komentar ahli. Selain didasarkan pada saran dari para ahli, revisi produk juga dilakukan atas inisiatif peneliti dan hasil uji coba terbatas berupa keterbacaan media oleh siswa SMA kelas XI. Penelitian lebih lanjut berupa uji coba berulang diperlukan untuk mengetahui keefektifitasan Animated Video sebagai media pembelajaran Fisika materi Fluida.

Keywords: media pembelajaran, video teranimasi, fluida

Topic: Physics

Link: https://ifory.id/abstract/ME6XH9n8Nz4m

Conference: Seminar Kontribusi Fisika (SKF 2015)

Plain Format | Corresponding Author (Silka Abyadati)

PDF (1,670 kB)

Featured Events

<< Swipe >>
<< Swipe >>

Embed Logo

If your conference is listed in our system, please put our logo somewhere in your website. Simply copy-paste the HTML code below to your website (ask your web admin):

<a target="_blank" href="https://ifory.id"><img src="https://ifory.id/ifory.png" title="Ifory - Indonesia Conference Directory" width="150" height="" border="0"></a>

Site Stats