Indonesia Conference Directory


<< Back

Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kreatif Siswa Dalam Pembelajaran IPA Menggunakan Pendekatan Explicit-Reflective
Husnul Khatimah (a*), Parsaoran Siahaan (b), Agus Setiabudi(b)

Universitas Pendidikan Indonesia
Jalan Dr.Setiabudhi No.229, Bandung 40154, Indonesia
sps.upi.edu


Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan keterampilan berpikir kreatif siswa SMP dalam pembelajaran IPA menggunakan pendekatan explicit reflective. Metode peneltian yang digunakan adalah weak experiment dengan one-group pretest-posttest design. Subyek dalam penelitian ini terdiri dari 1 kelas dengan jumlah sampel sebanyak 33 orang siswa kelas VII SMP. Data hasil penelitian diperoleh dari tes keterampilan berpikir kreatif jenis uraian. Tes ini dilakukan sebanyak dua kali yaitu sebelum pembelajaran (pretest) dan sesudah pelaksanaan pembelajaran yang dilakukan sebanyak 3 kali pertemuan (posttest). Pendekatan explicit-reflective dilakukakan melalui 4 tahapan yaitu black box, tracky tracks, puzzle solving activity, dan reflection. Data hasil tes dianilisis dengan menggunakan uji paired sample t-tes untuk mengetahui apakah data pretest dan posttest mengalami peningkatan secara signifikan atau tidak. Hasil penelitian menunjukkan keterampilan berpikir kreatif siswa dapat ditingkatkan melalui pembelajaran dengan menggunakan pendekatan explicit-reflective. Peningkatan keterampilan berpikir kreatif siswa khususnya terlihat pada indaktor fluency, elaboration,flexibility, dan evaluation.

Keywords: Keterampilan Berpikir Kreatif; Pendekatan pembelajaran; pendekatan Explicit-reflective

Topic: Pembelajaran

Link: https://ifory.id/abstract/8vNpGLPKXErZ

Conference: Simposium Nasional Inovasi dan Pembelajaran Sains (SNIPS 2016)

Plain Format | Corresponding Author (Husnul Khatimah)

Featured Events

<< Swipe >>
<< Swipe >>

Embed Logo

If your conference is listed in our system, please put our logo somewhere in your website. Simply copy-paste the HTML code below to your website (ask your web admin):

<a target="_blank" href="https://ifory.id"><img src="https://ifory.id/ifory.png" title="Ifory - Indonesia Conference Directory" width="150" height="" border="0"></a>

Site Stats