Profil Literasi Sains dan Sikap Siswa Pada Pembelajaran IPA Tema Makanan: Studi Kasus di SMPN 52 Bandung Muhammad Fahrung
Program Studi Pendidikan IPA Sekolah Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia
Abstract
Penelitian deskriptif ini dilaksanakan untuk mengetahui profil literasi sains dan sikap siswa terhadap sains pada pembelajaran IPA tema makanan dalam rangka studi pendahuluan untuk merancang pembelajaran IPA tema makanan bagi siswa SMP. Tema makanan mencakup lima materi inti, yaitu ion dan molekul, nutrisi, energi, sistem pencernaan, zat aditif dan bioteknologi. Sebanyak 62 siswa kelas VIII SMPN 52 Bandung dilibatkan untuk menyelesaikan tes literasi sains berbentuk pilihan ganda sebanyak 28 butir yang dilengkapi dengan 34 butir skala sikap setelah mereka memperoleh pembelajaran IPA yang mencakup lima materi inti yang diujikan dalam penelitian ini. Tes literasi sains dikonstruk untuk mengases dua domain utama, yaitu pengetahuan dan kompetensi dalam konteks spesifik pada pembelajaran IPA tema makanan. Temuan penelitian menunjukkan bahwa secara umum capaian literasi sains seluruh siswa berada pada kategori rendah dengan perolehan rata-rata 26 dari 100. Capaian rata-rata literasi sains siswa pada domain pengetahuan sains dan tentang sains berturut-turut sebesar 36 dan 18, sedangkan rata-rata capaian siswa pada domain kompetensi mengidentifikasi isu ilmiah, menjelaskan fenomena secara ilmiah dan menggunakan bukti ilmiah berturut-turut sebesar 13, 34, dan 36. Persentase rata-rata skor sikap siswa terhadap sains berturut-turut sebesar 62%, 63% dan 65% dengan kategori pada tiap indikator cukup berminat terhadap sains, sangat tertarik untuk mendukung penyelidikan ilmiah dan sangat tertarik akan tanggung jawab terhadap sumber daya dan lingkungan. Temuan penelitian ini berguna untuk menyediakan informasi lebih lanjut dalam rangka menyempurnakan kelemahan pembelajaran sebelumnya.
Keywords: literasi sains, sikap siswa, pembelajaran IPA, tema makanan
If your conference is listed in our system, please put our logo somewhere in your website.
Simply copy-paste the HTML code below to your website (ask your web admin):