Indonesia Conference Directory


<< Back

E-Service Quality Dan Kesadaran Merek Terhadap Minat Pembelian Ulang Pada Transportasi Online GoJek
Ramadania, Juniwati dan Meilky Limanto

Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tanjungpura


Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menyelidiki faktor-faktor yang mempengaruhi minat pembelian kembali pelanggan dari pelayanan transportasi online yaitu Gojek pada kota Pontianak. Lebih khusus lagi, penelitian ini memeriksa hubungan antara variabel kualitas layanan elektronik, kesadaran merek, kepercayaan, dan kepuasan pelanggan terhadap minat pembelian kembali pada layanan Go-Car, Go-Food, dan Go-Ride. Data dikumpulkan melalui survei dengan 170 responden. Pemodelan persamaan struktural digunakan untuk menguji hipotesis yang diajukan. Model penelitian diuji menggunakan data survei yang dianalisis dengan pemodelan persamaan struktural kuadrat terkecil parsial. Hasil temuan, untuk layanan Go-Car dan Go-Food menunjukkan bahwa adanya pengaruh yang signifikan antara kualitas layanan elektronik dan kesadaran merek terhadap kepercayaan dan kepuasan pelanggan, kemudian adanya pengaruh yang signifikan antara kepercayaan terhadap minat pembelian kembali. Sedangkan pada layanan Go-Ride ditemukan adanya hubungan tidak signifikan antara kesadaran merek terhadap kepercayaan, namun berpengaruh signifikan hubungan antara kepercayaan terhadap minat pembelian kembali. Keterbatasan penelitian/implikasi ini terletak pada penggunaan data yang terlalu kecil untuk masing-masing layanan yang menyebabkan keterbatasan hasil dan ketebatasan keterwakilan dari seluruh pengguna dikota lain, tidak adanya hubungan variabel moderasi antara kesadaran merek terhadap kepercayaan dan tidak membandingkan dengan perusahaan pesaing.

Keywords: E-Service Quality, kesadaran merek, kepercayaan, kepuasan pelanggan, minat pembelian kembali, transportasi online, Gojek

Topic: Manajemen Pemasaran

Link: https://ifory.id/abstract/VG4ajEmuZYJQ

Conference: Forum Manajemen Indonesia 11 Samarinda (FMI 2019)

Plain Format | Corresponding Author (Ramadania Ramadania)

Featured Events

<< Swipe >>
<< Swipe >>

Embed Logo

If your conference is listed in our system, please put our logo somewhere in your website. Simply copy-paste the HTML code below to your website (ask your web admin):

<a target="_blank" href="https://ifory.id"><img src="https://ifory.id/ifory.png" title="Ifory - Indonesia Conference Directory" width="150" height="" border="0"></a>

Site Stats