Indonesia Conference Directory


<< Back

Perhitungan Luas Citra Stomata Daun Selada Merah (Lactuca sativa) Dalam Paparan Tehnologi Audio Farming Frequency (AFF)
Made Rai Suci Shanti, Dwi Kristiyanto, Avfama Pattiserlihun, Adita Sutresno

Program Studi Fisika Dan Pendidikan Fisika Fakultas Sains dan Matematika Universitas Kristen Satya Wacana


Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang penggunaan tehnologi baru dengan memanfaatkan paparan gelombang suara (Audio Farming Frequensi) terhadap pertumbuhan dan perkembangan tanaman selada merah (Lactuca sativa). Frekuensi yang dipakai dalam perlakuan terhadap tanaman didasarkan pada spektrum suara �garengpung� (cryptotymphana acuta) yang telah dianalisis dengan menggunakan software audio dan pilih pada kisaran frekuensi 6000 Hz - 9600 Hz. Penelitian dilakukan dengan membuat dua sistem tanaman. Sistem pertama dibuat dengan memberikan paparan gelombang suara pada tanaman selama 2 jam setiap hari. Sistem tanaman yang kedua dibuat dengan tanpa perlakukan. Hasil akhir menunjukkan bahwa hasil perlakuan dengan memberikan paparan gelombang suara ini mengoptimalkan pertumbuhan selada merah (Lactuca sativa). Hal ini dibuktikan dengan mengamati citra stomata daun yang terkena paparan dan yang tidak dikenai paparan. Banyaknya jumlah stomata daun yang terbuka saat perekaman citra lebih banyak pada stomata daun yang terkena paparan, dibandingkan yang tidak dikenai paparan. Luasan citra stomata daun yang terbuka untuk sistem yang tidak dikenai paparan berkisar antara 0,755 mm2 -1,975 mm2. Dan luasan citra stomata daun yang terbuka pada sistem yang dikenai paparan sebesar 8,186 mm2 sampai 15,929 mm2

Keywords: citra, stomata daun, AFF

Topic: Physics

Link: https://ifory.id/abstract/pFYhVBKdMf2X

Conference: Seminar Kontribusi Fisika (SKF 2016)

Plain Format | Corresponding Author (Made Rai Suci Shanti Ayub)

Featured Events

<< Swipe >>
<< Swipe >>

Embed Logo

If your conference is listed in our system, please put our logo somewhere in your website. Simply copy-paste the HTML code below to your website (ask your web admin):

<a target="_blank" href="https://ifory.id"><img src="https://ifory.id/ifory.png" title="Ifory - Indonesia Conference Directory" width="150" height="" border="0"></a>

Site Stats