Indonesia Conference Directory


<< Back

Profil Keterampilan Memecahkan Masalah Siswa Sekolah Menengah Pertama dalam Penerapan Ekstrakulikuler IPA Berbasis STEM
Hira Amalia Purnama, Irma Rahma Suwarma, M.Pd, PhD., dan Dr. Didi Teguh Chandra, M.Si.

Departemen Pendidikan Fisika
Fakultas Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Universitas Pendidikan Indonesia


Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi yang sangat pesat memaksa kita untuk menciptakan generasi penerus bangsa yang memiliki berbagai keterampilan agar mampu menjawab berbagai tantangan abad 21. Berdasarkan 21st Century Partnership Learning Framework, salah satu keterampilan yang harus dimiliki oleh generasi abad 21 adalah keterampilan memecahkan masalah. Hasil Trends in International Mathematics and Science Study (TIMSS) 2011 dan Programme for International Student Assessment (PISA) 2012 untuk siswa Indonesia grade 8th (sekolah menengah) menunjukkan bahwa keterampilan memecahkan masalah yang dimiliki oleh siswa Indonesia masih tergolong rendah sehingga dibutuhkan suatu perubahan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keterampilan memecahkan masalah siswa Sekolah Menengah Pertama dalam penerapan ekstrakulikuler IPA berbasis Science, Technology, Engineering, and Mathematics (STEM). Penelitian dilakukan di salah satu SMP di Kota Bandung dengan metode quasi experimental design dan desain penelitian pretest and posttest Group. Keterampilan memecahkan masalah diukur dengan menggunakan beberapa contoh pertanyaan dari OECD�S PISA Assessments. Terdapat tujuh indikator keterampilan memecahkan masalah yang diukur melalui OECD�S PISA Assessments. Berdasarkan hasil pengolahan data pretest yang telah dilakukan, profil awal keterampilan memecahkan masalah siswa SMP yaitu: mengidentifikasi isu-isu ilmiah 33,08%; mengevaluasi bukti ilmiah secara kritis 34,78%; menerapkan pengetahuan ilmiah ke dalam situasi sekarang 56,52%; menjelaskan fenomena-fenomena secara ilmiah 39,20%; mendemonstrasikan pengetahuan dan pemahaman 30,43%; mengkomunikasikan kesimpulan yang sah berdasarkan bukti/data 22,93%; menggambarkan atau mengevaluasi kesimpulan 13,04%.

Keywords: Ekstrakulikuler IPA berbasis STEM, Keterampilan Memecahkan Masalah

Topic: Pembelajaran

Link: https://ifory.id/abstract/qu29e6RUZzwg

Conference: Simposium Nasional Inovasi dan Pembelajaran Sains (SNIPS 2016)

Plain Format | Corresponding Author (Hira Amalia Purnama)

PDF (722 kB)

Featured Events

<< Swipe >>
<< Swipe >>

Embed Logo

If your conference is listed in our system, please put our logo somewhere in your website. Simply copy-paste the HTML code below to your website (ask your web admin):

<a target="_blank" href="https://ifory.id"><img src="https://ifory.id/ifory.png" title="Ifory - Indonesia Conference Directory" width="150" height="" border="0"></a>

Site Stats